VectorRP Wiki
Advertisement
Overview


Charlotte Zoe is a character on Vector 2.0 role-played by Florencia Wong

General Description[]

Charlotte Zoe adalah Police Officer dari Los Santos Police Department dengan badge number #7323 yang tergabung dalam Vespucci Station.

Physical Description[]

Charlotte Zoe adalah perempuan berkebangsaan Prancis memiliki rambut panjang dengan poni berwarna medium brown dengan highlight berwarna abu-abu dan memiliki medium tanned skin tone. Ketika on duty ia senang mengikat rambutnya (high ponytail) dan ketika off duty ia lebih senang mengurai rambutnya.

Zoe senang menggunakan sunglasses berwarna gelap, seperti warna hitam ataupun abu-abu. Biasanya, Zoe memakai makeup yang terlihat natural, seperti blush on tipis berwarna peach pink, eyeshadow berwarna light brown dan lipstik nude pink atau pun nude brown.

Zoe sangat senang dengan tattoo dan memiliki beberapa tattoo yaitu di tangan kiri dan tangan kanannya. Zoe juga memiliki tattoo kesayangan yaitu tattoo kupu-kupu yang berada di dadanya. Ia senang menggunakan high heels ketika off duty dan lebih senang menggunakan pakaian yang tertutup.

Personality[]

Zoe adalah ''bilingual'' yaitu dapat berbicara bahasa Inggris dan bahasa Indonesia dengan fasih. Zoe juga bisa sedikit berbicara Bahasa Prancis. Memiliki keunikan ketika berbicara yaitu aksen ''French'' yang kental terutama ketika berbicara yang terdapat huruf "r". Ia adalah pribadi yang ceria dan sangat ''humble''. Ia sangat cerewet dan tidak suka dengan suasana hening, maka dari itu Zoe sangat suka memulai topik pembicaraan dengan siapa saja. Ia akan terlihat sangat manja di depan orang terdekatnya tapi akan bersikap profesional ketika ia bekerja. Zoe sangat menyayangi dan mengutamakan keluarganya, ia sebisa mungkin menjaga keluarga angkatnya di kota Los Santos.

Kelemahan Zoe adalah memiliki sifat pelit, tetapi akan sangat royal ke keluarganya. Ia juga sering mengaku bahwa dirinya tidak punya uang untuk mengambil simpati dari orang-orang disekitarnya. Terkadang, Zoe juga memiliki sifat yang egois dan mudah cemburu. Hal tersebut terkadang membuat dirinya berselisih dengan keluarga angkatnya di Los Santos. Ia pun gampang sekali menangis. Sedangkan kelemahan Zoe kepada pasangannya yaitu ia sangat posesif dan mudah cemburu, sehingga hal tersebut membuat dirinya selalu berselisih dengan pasangannya karena hal-hal sepele. Terkadang Zoe memiliki sifat keras kepala dan tidak mau mengalah. Namun, biasanya ia akan lebih dulu meminta maaf kepada pasangannya.

Background[]

Zoe lahir dan besar di Bordeaux, Prancis pada 12 Desember 1998. Ia memiliki saudara kandung bernama Charles. Ayahnya memiliki usaha winery yang sukses dan terkenal di Prancis. Meskipun kaya raya, kehidupan keluarga Zoe tidak seindah yang dibayangkan. Ketika ia berusia 20 tahun, ia pindah ke Paris dan tinggal bersama pacarnya Richard di sana sampai akhirnya Zoe mengandung anak Richard. Kedua orang tua Zoe pun tahu dan memaksa Zoe untuk mengaborsi dan tidak menyetujui hubungan Zoe dengan Richard. Merasa keluarganya lebih mementingkan “image” baik dibandingkan dirinya dan juga tidak menganggapnya, akhirnya Zoe memilih untuk kabur dari rumah dan mencari lembaran baru. Los Santos adalah kota pilihannya. Ia memiliki cita-cita yaitu ingin punya usaha winery yang sukses di kota Los Santos seperti ayahnya.

Los Santos, Here I Come![]

Became a Police Officer[]

Zoe mendarat di kota Los Santos pada tanggal 28 Agustus 2021. Saat itu, ia sedikit kebingungan karena tidak memiliki kenalan atau kerabat di kota. Ia terpaksa berjalan kaki menelusuri kota sampai akhirnya ia bertemu dengan polisi yang berpatroli yaitu James Madeline, Connor Smith dan Matthew Jovanka. Akhirnya Zoe diantarkan ke MRPD karena ia berkata ingin mendaftarkan diri menjadi police officer. Setelah sampai di MRPD, Maxwell Holt yang mengurus berkas pendaftaran Zoe untuk masuk ke Los Santos Police Department. Lalu, Zoe masuk dan diterima menjadi Police Officer I dan diberikan nomor badge 7354 dan bergabung ke dalam Davis Station.

S.W.A.T Unit[]

Pada 3 November 2021, CV Zoe untuk masuk S.W.A.T unit diterima oleh officer Dim Dim. Keesokan harinya yaitu pada tanggal 4 November 2021, Zoe diwawancarai oleh Andrew Gunner dan akhirnya lolos interview penerimaan S.W.A.T. Pada tanggal 5 November 2021, Ia mengikuti pelatihan S.W.A.T dan diberikan badge sementara yaitu david trainee 2 dan ia pun resmi diangkat menjadi Metropolitan Division bagian S.W.A.T unit dihari yang sama dan diberi badge David-7 (sekarang David-5) dan menjadi bagian blue team (sekarang red team).

Zoe pun diangkat menjadi leader S.W.A.T pada tanggal 20 Mei 2022 oleh James Madline dan berganti badge menjadi David-1.

Passion, Love, and Dreams[]

Rockford Records
Datang seorang diri ke kota Los Santos dengan impian besar. Zoe harus bisa menghasilkan uang sendiri untuk hidup di kota. Selain bekerja sebagai seorang officer, ia ingin mencoba hal baru dan ingin menyalurkan bakat menyanyinya. Akhirnya Zoe mendengar kabar bahwa Rockford Records mencari sebuah talent. Zoe memberanikan diri untuk datang ke sana. Saat itu ia bertemu dengan Mr. Paff dan saat itu juga ia di interview. Setelah mengirim file lagu yang di-cover oleh Zoe, Mr. Paff menerima Zoe menjadi talent di Rockford Records. Ia pun merasa senang karena bisa bergabung dengan Rockford Records.


Lagu pertamanya, “hurts” merupakan inspirasi yang didapatkan dari kisah cintanya dengan Richard, mantan pacar Zoe yang tinggal di Paris. Singkat cerita, Zoe tau bahwa Richard selingkuh dengan shemale bernama Jessica. Lirik dari lagu tersebut menceritakan perasaan hati Zoe kepada Richard. "Crave" merupakan lagu kedua Zoe yang menceritakan perpisahan antara kedua kekasih dimana salah satu dari mereka memiliki firasat akan meninggalkan "dunia".

Marlowe Liqour and Winery
Zoe memiliki mimpi untuk membuka bisnis winery karena melihat ayahnya sukses dalam membangun bisnisnya di Bordeaux. Akhirnya Zoe berencana untuk membuka bisnis winery di kota Los Santos. Ia bertemu dengan Kabu Shelby yang juga berencana membuka bisnis alcohol. Akhirnya mereka berdua memutuskan untuk bekerjasama. Beberapa hari kemudian, Zoe dikontak oleh Anthony Rothschild yang merupakan dispatcher LSPD. Anthony juga ingin membangun bisnis alcohol bersama dengan Zoe dan Kabu. Akhirnya mereka bertiga sepakat untuk membangun sebuah bisnis winery dan liquor bernama “Marlowe Vineyard”. Produk yang mereka produksi adalah White Wine, Red Wine, Rose Wine, Vodka, Whiskey dan Cognac.
UwU Cafe
Zoe dipercaya oleh mantan mayor Melvin Harris untuk mengurus dan menjadi pemilik dari sebuah cafe kucing bernama UwU Cafe.

UwU Cafe resmi dibuka untuk umum pada tanggal 8 Agustus 2022 dengan diadakannya sebuah lomba best costume dan dimenangkan oleh Kaila Amanda.

Events[]

Squid Game
Suatu hari, Zoe ditelpon oleh Mr. K dan diajak untuk bertemu. Akhirnya mereka bertemu di sebuah subway train bawah tanah. Zoe diberikan sebuah kartu dengan simbol dan di belakangnya terdapat tulisan “V.I.P #008”. Mr. K menjelaskan bahwa Zoe diundang untuk menonton dan menjadi seorang investor dari sebuah acara games bernama “Squid Game”. Zoe pun tertarik dan bersedia menjadi investor dan memberikan uang sebesar $50,000.


Acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 14 November 2021. Zoe pun menghadiri acara tersebut dan akhirnya ia ikut dalam permainan tersebut. Acara tersebut berisi lima buah permainan. Permainan pertama yaitu “green light, red light”, dimana para peserta harus berjalan ke garis finish ketika lagu dimainkan dan harus berhenti ketika lagu berhenti. Zoe berhasil dalam permainan pertama dan lolos ke babak selanjutnya. Permainan kedua seperti “hide and seek”. Pada permainan ini dibagi menjadi lima kelompok dan beberapa kelompok  diberikan sebuah senjata. Zoe bersama kelompok yang tidak mendapatkan senjata sehingga mereka harus mengumpat agar selamat dalam permainan kedua ini. Akhirnya Zoe dan beberapa teman kelompoknya pun aman dan berhasil ke babak selanjutnya.

Setelah permainan kedua selesai, para peserta diperbolehkan untuk beristirahat. Akhirnya Zoe dan teman-temannya pun beristirahat. Lampu pun dimatikan oleh panitia. Selang beberapa menit, terjadi kerusuhan. Para peserta pun saling pukul-pukulan karena terdapat taruhan dari VIP. Akhirnya waktu pun berlalu. Zoe dan teman-temannya pun selamat. Permainan ketiga yaitu para peserta diminta untuk berpasang-pasangan. Zoe pun berpasangan dengan Anthony. Pada permainan ini masing-masing peserta diberikan 10 buah kelereng. Mereka pun disuruh untuk bermain secara berpasangan. Salah satu dari mereka yang kehabisan kelereng, maka mereka akan kalah. Para peserta diberikan waktu 10 menit untuk permainan ketiga ini. Zoe pun menang dalam permainan ketiga ini. Setelah permainan tersebut berakhir, para peserta diberikan kesempatan untuk memilih untuk melanjutkan permainan atau ingin pulang. Zoe pun memilih untuk melanjutkan permainan.

Permainan keempat yaitu permainan menyeberang jembatan kaca. Para peserta disuruh untuk melompati jembatan kaca. Mereka dihadapi dua pilihan, jembatan kaca sebelah kiri atau kanan. Salah satu jembatan tersebut sangat tipis, jika salah lompat, mereka akan ditembaki. Zoe pun lolos dari permainan ini. Setelah permainan tersebut selesai, selanjutnya para peserta disuruh beristirahat lagi. Sama seperti yang lalu, terdapat kerusuhan. Akhirnya, mau tidak mau Zoe pun berusaha menjaga dirinya. Zoe pun berhasil lolos, kali ini dia lolos dengan rekan timnya, Renee.

Permainan terakhir, tersisa 4 orang, yaitu Zoe, Renee dan dua orang lelaki. Mereka diminta untuk saling duel satu sama lain. Awalnya mereka disuruh untuk memukul penjaga yang diborgol dan memukulnya sampai down yang berada di garis finish. Setelah penjaga tersebut down, para peserta disuruh lari ke tempat para penjaga di garis start dan diberikan sebuah pisau. Setelah itu mereka ber-duel satu sama lain. Namun sayang, Zoe kalah dan tereliminasi.

Beberapa hari kemudian, Zoe diundang lagi untuk menjadi V.I.P. dipermainan "Squid Game" season 2.

Became a Vampire
Pada 6 Januari 2022, ketika Zoe sedang di rumah Halley dan menyamar menjadi Zayn Charles, tiba-tiba ia dihampiri oleh Giselle Gray. Secara tiba-tiba Gray mendekati Zoe dan menggigit leher Zoe. Setelah beberapa lama, ketika Zoe sedang bersama Anthony dan Nikolai, ia secara tiba-tiba merasa tidak enak badan dan meriang. Akhirnya Zoe tidak sadarkan diri dan segera di bawa ke PBM. Tidak lama setelah itu, Zoe merasakan hal yang aneh dengan tubuhnya, seperti merasa sangat haus, sering melihat leher orang lain, dan sering menghirup aroma tubuh orang. Akhirnya, ia tidak bisa menahan hasratnya dan mengajak Nikolai Samael untuk berbincang secara empat mata. Zoe yang kehabisan akal langsung menggigit leher Nikolai dan membuat Nikolai terkapar karena kehabisan darah. Sejak saat itulah, Zoe menjadi seorang vampire.
Chaos: Vampire Attack
Keesokan harinya setelah Gray menggigit Zoe, Zoe yang merasa lemas karena kehausan darah menelpon James Madeline untuk menjemputnya di apartment. Ketika James masuk ke kamar Zoe, ia langsung mengunci pintu kamarnya. James tidak mengetahui bahwa keponakannya telah menjadi vampire dan James tidak curiga sebenarnya ia telah dijebak oleh Zoe. Zoe yang kehilangan akalnya langsung menggigit leher James dan akhirnya pun James terkapar. Zoe yang tidak sadar atas perbuatannya, langsung terkejut melihat James dan akhirnya Zoe membawanya ke rumah sakit. Ketika di rumah sakit, James ditangani oleh dr. Griselda Tamara dan beberapa EMS lainnya. Akhirnya James pun diobati. Lampu padam secara tiba-tiba. Zoe dan James pun merasa kehausan akhirnya hilang akal kembali dan memburu orang-orang di Viceroy.


Beberapa waktu kemudian, James dilaporkan oleh Chicco, seorang reporter kepada pihak polisi kalau James telah menggigit Chicco. Akhirnya James pun ditangkap dan diisolasi di ward C Pillbox. Zoe yang belum sadar bahwa dirinya adalah seorang Vampire bertanya-tanya kenapa James diisolasi. Selang beberapa waktu, Zoe ditanyai oleh sheriff Kale Masamba tentang apa yang terjadi kepada diri Zoe karena ia terlihat sangat pucat. Akhirnya Zoe menjawab bahwa ia sedang tidak enak badan karena sedang datang bulan. Kale tidak percaya begitu saja akhirnya ingin menangkap Zoe. Beruntung Zoe berhasil lolos karena secara tiba-tiba ia bertemu dengan Gray di depan Pillbox. Kemudian ia kabur bersama Gray.

Ketika bersama Gray, Zoe nampak kebingungan karena secara mendadak orang di kota menelpon dan mencarinya secara terus menerus. Gray pun menjelaskan semua keadaan di kota secara perlahan-lahan dan akhirnya ia memberikan Zoe sebuah blood vial untuk menahan hawa nafsunya untuk menggigit. Namun Zoe malah meminumnya dan merasa semakin haus. Setelah beberapa lama, ternyata Iras Abramov mengikuti mobil Gray dan menemukan lokasi keduanya. Iras pun menghubungi Nikolai dan lainnya. Akhirnya Zoe dibujuk oleh Nikolai untuk bersama dirinya dan yang lainnya. Akhirnya Gray dan Zoe ikut bersama mereka. Nikolai, Iras, Michael G, Anthony dan yang lainnya pun bekerja sama untuk menjaga Zoe dan Gray. Mereka berpindah-pindah tempat agar Zoe aman dari buruan para polisi.

Saat di rumah Richard, Zoe bertemu dengan Connor Smith dan mengatakan bahwa dirinya sangat takut dan bingung bahwa semua orang sedang mencarinya. Selain Connor, banyak orang lainnya yang ingin bertemu dengan Zoe, seperti Paff, Enola, Renee, Chad, dan lainnya. Secara tiba-tiba Renee berkata bahwa Zoe adalah zombie yang menyebarkan virus di kota. Zoe pun shock dan akhirnya memilih kabur dari sana. Zoe akhirnya memilih untuk pergi sendiri, namun Iras menemukannya dan akhirnya Zoe dibujuk oleh Nikolai dan lainnya untuk tetap bersama. Setelah itu mereka memutuskan untuk bersembunyi di Marlowe Vineyard.

Ketika sedang bersembunyi di sana, Zoe secara tiba-tiba ditelpon oleh James dan ditanyai lokasi dirinya berada. Merasa James tidak akan melukainya, ia pun mengatakan bahwa dirinya sedang berlindung dan bersembunyi di Marlowe Vineyard. Beberapa saat kemudian, ternyata Paff datang bersama orang yang lainnya dan berkata ingin membantu Zoe. Secara tiba-tiba, Paff memegang sebuah molotov di tangannya. Mereka yang merasa terancam menyuruh Paff untuk pergi, namun ternyata Paff malah melempar molotov kearah Zoe, Tamara dan Anthony dan setelah molotov dilempar terjadi baku tembak antara pihak Paff dan juga pihak Nikolai di sana. Zoe pun berlari karena dirinya terbakar api namun hal aneh pun terjadi, Zoe tidak merasa kesakitan setelah terbakar api. Zoe pun aman karena G mengikutinya dan ternyata mereka semua selamat dari kejadian tersebut. Akhirnya mereka memutuskan untuk pindah tempat yaitu ke daerah Vespucci.

Akhirnya mereka memutuskan untuk berlindung di kapal pesiar di pinggir pantai dekat Cherry World. Zoe pun semakin merasa kehausan darah dan akhirnya Nikolai memotong dan memberikan jarinya untuk Zoe agar ia tidak semakin kehausan darah. Setelah beberapa waktu, mereka pun mendapatkan serum yang dikatakan merupakan vaksin atau obat dari penyakit atau virus yang terjadi. Akhirnya mereka meminum vaksin tersebut secara bersamaan, namun Zoe meminum hanya setengah karena sudah memuntahkan setengah serumnya. Itulah akhir dari segala kejadian di kota hari itu.

Los Santos vs Husein bin Jaber
Zoe's
Pada tanggal 18 Januari 2021, Zoe bertemu dengan Husein Bin Jaber di Rooster’s Rest ketika ingin membeli makanan. Husein berkata bahwa dirinya adalah jendral perang dan sejak kala itu, Nikolai pun menjadi dekat dengan Jaber. Awalnya, tidak ada hal yang mencurigakan dari Jaber, lama kelamaan banyak hal janggal yang terjadi, seperti Nikolai yang selalu memuja-muja Jaber dan Jaber ingin mengambil alih seluruh daerah Sandy Shores. Malam harinya, Jaber ke Los Santos untuk bernegosiasi. Jaber datang ke town hall untuk bertemu mayor dan juga mengklaim bahwa wilayah Sandy Shores adalah tempatnya dan mengambil alih pangkalan militer. Selain itu, Jaber membuat onar di kota, yaitu membawa pasukan dan juga kendaraan berat seperti tank. Setelah meninggalkan town hall, ada kerusuhan yang menyebabkan peperangan antara pihak Jaber dan warga Los Santos. Sejak saat itu, warga Los Santos tidak diperbolehkan untuk ke Sandy Shores kecuali ingin menjadi pengikut Husein Bin Jaber. Malam harinya, Zoe memutuskan untuk bertemu dengan Nikolai di daerah perbatasan antara kota Los Santos dengan Sandy Shores, yaitu Yellow Jack bar. Zoe yang sudah sadar bahwa Nikolai telah di brainwashed oleh Jaber, membawa barang-barang yang bisa mengembalikan ingatan Nikolai dan membuatnya selalu ingat dengan Zoe dan keluarga Nikolai, yaitu sebuah boneka, kalung milik Zoe, dan pocket card Halley Hadid.


Tanggal 19 Januari 2021, pihak kepolisian pun memerintahkan para officer untuk membuat pos penjagaan untuk menjaga perbatasan Los Santos dan Sandy Shores. Setelah itu, para officer melakukan penjagaan di masing-masing pos dan Zoe pun menjaga pos di tol dekat boiling broke bersama dengan AJ dan Togar Ambarita. Kemudian, mereka diperintahkan untuk menjaga Mayor yang akan melakukan negosiasi dengan Jaber di Yellow Jack. Beberapa saat kemudian, Zoe diperintahkan untuk menjadi undercover yaitu menjadi Siva yang merupakan ibu dari Hana dan Dul (undercover Shizuka dan Suneo, anak dari Brutz Hamburg) untuk masuk ke markas musuh. Mereka pun menuju ke daerah Humane Lab menggunakan speed boat. Namun sayang, misi tersebut gagal karena terjadi penembakan yang membuat officer Alexander Luis down dan diculik oleh pihak Jaber.

Pada tanggal 20 Januari 2021, Zoe ditugaskan menjaga check point di Great Ocean Highway dengan AJ dan Togar Ambarita. Kemudian, Mayor pun kembali lagi ke Yellow Jack karena Jaber bernegosiasi agar pasukannya diberi stock makanan karena keterbatasannya supply di Sandy Shore. Merasa tidak terima, akhirnya Zoe me-roasting pihak Sandy Shores lewat twat karena merasa mereka “miskin”. Sepertinya, twat tersebut membuat pihak Sandy Shores marah dan mengakibatkan penyerangan ke Los Santos dan ini merupakan perang kedua yang terjadi di Los Santos. Akhirnya, seluruh warga Los Santos diungsikan di daerah port. Pihak Los Santos pun kalah karena keterbatasan senjata pun mengakui kekalahannya dan akhirnya pihak Jaber pun mundur. Malam harinya, seluruh kendaraan perang dan juga jendral tentara Amerika pun datang untuk memukul mundur pihak Jaber.

Tanggal 21 Januari 2021, tibalah saatnya perang besar antara pihak kepolisian Los Santos dibantu dengan warga melawan pihak Jaber. Pihak Los Santos pun segera menuju daerah perbukitan Sandy Shores dan ketika Zoe sampai di sana, sudah terjadi kontak senjata antara pihak Los Santos dan pihak Jaber. Peperangan pun dimulai. Belum sempat melakukan perlawanan, Zoe down dan kendaraannya rusak karena ditembaki pihak lawan. Akhirnya mereka pun lebih mementingkan untuk menyelamatkan para korban. Beberapa saat kemudian, Zoe dan yang lain mendapat kabar bahagia bahwa Los Santos telah menang tapi Husein bin Jaber belum ditemukan. Sesaat setelah itu, mereka mengambil alih kantor Sheriff's Office di Sandy Shores dan mereka masih diserang oleh pihak lawan, namun kali ini mereka berhasil menang. Beberapa saat kemudian, pihak Los Santos mendapat kabar bahwa pengikut Jaber ingin menyerahkan diri dan juga menangkap Jaber. Akhirnya, pihak kepolisian bertemu dengan mereka di Military Base dan pihak Jaber pun menyerah dan menyatakan kekalahan. Mereka semua pun ditangkap, namun Adolf Teler berhasil kabur dengan bantuan seseorang yang menggunakan jetpack.

Momentous Career in PD[]

Rank Insigna Notes Date
Police Officer I
-
Hired; Badge #7354 28th August 2021
Police Officer II
-
Promoted to Police Officer II; Badge #7335 15th September 2021
Police Officer II
-
Changing badge; #7335 to #7306 27th October 2021
Police Officer III
PD-PO-III
Promoted to Police Officer III 11th November 2021
Police Officer III
PD-PO-III
Changing badge; #7306 to #7340 10th December 2021
Police Officer III+1
PD-PO-III+1
Promoted to Police Officer III+1 28th July 2022
Sergeant I
PD-SGT-I
Promoted to Sergeant I; Badge #7323 9th January 2023

Catchphrases[]

  • "Anzhinge!"
  • "Oui"
  • "ahh sial"
  • "Saluer"
  • "Ya wowoh"
  • "Maderfaker"
  • "Oh, mon dieu!"
  • "It is what it is"
  • "No auto? Kita jhalan?"
  • "Jhendong, Zoe chapek!"
  • "SAYA ZYAMBAK KAMU YA!"
  • "THIS IS LSPD! PLEASE FCKN PULL OVER SIR!"
  • "My name is Sharlot not Kharlot or maybe you can call me Zoe."

Quotes[]

  • "If you think that is impossible, let's make it possible!" - said Zoe when she is confessing her feeling to Nikolai Samael

Trivia[]

  • Hobby: memecahkan kaca mobil, lupa memakai seatbelt, turun dari mobil ketika belum berhenti dan senang mengganti style rambutnya
  • Kurang bisa menyetir, suka lupa ngerem ketika menyetir[1]
  • Manja, tidak suka jalan kaki jarak jauh
  • Buta arah dan harus mengandalkan maps
  • Memiliki alergi terhadap bunga
  • Sangat suka dengan minuman beralkohol

Gallery[]

Videos[]

References[]

  1. Zoe kecelakaan bareng Antok - https://www.youtube.com/clip/UgyX3RfXex4jhIfw16N4AaABCQ?&ab_channel=FlorenciaWong
Advertisement